Senin, 28 November 2011

Dragon Ball Trading Card Game - palsu / fake

Tak pernah berhenti para 'creator' mainan murah meriah ini memproduksi Trading Cards Game. Kemarin hari Senin, 28 November 2011, kubeli lagi 4 bungkus 'DRAGON BALLS' TCG, sebagai 'mainan murah meriah'.

Hanya Rp. 1.000,- per bungkus, berisi 8 - 9 kartu!











CARD LIST :

1. WA-065 - Gotenks
2. WA-073 - Son Gohan
3. WA-086 - Son Gohan
4. WA-095 - Kakarot
5. WA-017 - Kakarot
6. WA-085 - Kakarot
7. WA-005 - Kakarot
8. WA-084 - Krillin
9. WA-094 - Kakarot
10. WA-113 - Kakarot
11. WA-108 - Yajirobe
12. WA-035 - Kakarot
13. WA-053 - Kakarot
14. WA-066 - Kakarot
15. WA-011 - Vegeta
16. WA-042 - Kakarot
17. WA-058 - Piccolo
18. WA-068 - Kakarot
19. WA-107 - Kakarot
20. WA-092 - Son Gohan
21. WA-052 - Buu
22. WA-103 - Trunks
23. WA-034 - Trunks
24. WA-057 - Kakarot
25. WA-074 - Vegeta
26. WA-070 - Bulma
27. WA-063 - Kaioshin
28. WA-050 - Son Gohan
29. WA-014 - Gogeta
30. WA-055 - Uub
31. WA-079 - Son Gohan
32. WA-067 - Vegeta

Beberapa 'dobel' / ganda.

Sabtu, 19 November 2011

Film STAR TREK di Youtube


Tak bisa kupungkiri, hati ini sangat gembira dan tak henti-henti mengagumi teknologi saat ini.

Betapa tidak? Dengan mengambil gambar2 video di YOUTUBE, aku bisa menyaksikan berulang-ulang film2 yang tak pernah kubayangkan bisa kutonton lagi : STAR TREK. (Juga Ultraman 80, The Six Million Dollar Man, dan lain-lain).

Jelas, puluhan tahun silam waktu aku nonton film itu di televisi TVRI, di desa Ngunut, di televisi tetanggaku... aku hanya bisa menyaksikannya 'hitam-putih'.

Kini di YOUTUBE dan tempat2 lain, apapun yang ingin kuketahui tentang Star Trek... sangat tersedia. Bahkan banyak hal yang tidak pernah kubayangkan bisa kubaca...

Ada juga mobil canggih yang diperlengkapi dengan 'panel ala Star Trek'.
Apartemen bernuansa 'Star Trek'
Alat-alat yang dipakai di pesawat Star Trek...
Para pecinta / penggemar Star Trek di seluruh dunia...

Apa yang akan kusaksikan di tahun-tahun mendatang?

Jumat, 11 November 2011

Super Parabola Orange



Hari ini, Jawa Pos Sabtu 12 November 2011 menampilkan superhero ini, untuk produk Parabola Orange, jadi kuberi nama SUPER PARABOLA ORANGE!

Tentu, nama itu aku yang memberikannya. Perusahaan yang menciptakan superhero itu cuma mencantumkan merek dan produk mereka. So, kutambah kata SUPER saja di depannya. Data ini (posting ini) akau kumuat di blog 'Indonesian Superhero'ku, dan namanya akan kutambahkan di data pasa Superhero Indonesia!

Selasa, 08 November 2011